Pemuda Sebagai
Tonggak Kebangkitan Negara
Pengertian masalah menurut wikepedia adalah " Kata yang digunakan untuk menggambarkan suatu keadaan yang bersumber dari hubungan antara dua faktor atau lebih yang menghasilkan situasi yang membingungkan. " . Dapat diartikan bahwa masalah adalah suatu keadaan yang terjadi sehingga timbul suatu upaya untuk menyelesaikan. Banyak orang beranggapan bahwa kata "masalah" adalah suatu perkara yang negatif, padahal setiap yang janggal terhadap kehidupan merupakan masalah. Misalnya seseorang bertanya pada temannya, apakah gunung itu? mengapa kita harus membaca? apa pengaruh politik bagi rakyat?, itu semua merupakan masalah tetapi tidak bersifat negatif.
Masalah
tidak hanya terjadi diantara individu, bahkan mampu menjurus ke negara.
Dalam
pidato presiden di gedung MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta, Jumat (14/8/2015). Ia
mengatakan bahwa Indonesia mengalami masalah yang utama yaitu perekonomian
nasional yang menurun. Masalah yang kedua adalah miskinnya tatanan kehidupan
berbangsa dan bernegara.
Dari
kedua masalah yang disebutkan diatas, rakyat melihat keadaan Indonesia yang
terjadi saat ini. Perekonomian nasional menurun menyebabkan tingkat kemiskinan yang amat besar. Banyaknya PHK oleh
perusahaan-perusahaan yang bangkrut sehingga menimbulkan pengangguran. Bahkan
pada tahun 2014 tingkat pengangguran rakyat menembus angka 7,2 juta jiwa.
Dengan masalah kemiskinan tersebut terjadilah hubungan persaudaraan dengan minimnya pendidikan rakyat Indonesia. Pendidikan yang
mahal menjadi kendala bagi setiap bangsa Indonesia. Bahkan sebagian pemikiran
masyarakat Indonesia untuk mendapatkan mutu pendidikan yang lebih baik serta
pendidikan internasional, maka mereka harus memasukkan anak-anaknya ke sekolah
yang bertaraf internasional dan ini membutuhkan ekonomi yang besar. Walaupun
pemerintah telah mengupayakan pendidikan nasional yang baik, tetapi sebagian
rakyat di desa-desa pedalaman dikarenakan terbatasnya ekonomi, mereka hanya
mampu belajar dengan fasilitas yang terbatas.
Tidak
hanya menimbulkan minimnya pendidikan bagi rakyat, tetapi juga menimbulkan
tingkat kejahatan dilingkungan masyarakat seperti prostitusi yang meraja lela,
turunnya tatanan kehidupan bermasyarakat, turunnya moral masyarakat, dll.
Masalah ini bukan hanya disebabkan oleh ekonomi tetapi juga didukung oleh
keadaan teknologi(media).
Mudahnya mengakses konten pornografi sangat menimbulkan kekacauan berat bagi
kelangsungan masyarakat Indonesia terutama bagi pemuda Indonesia.
Apakah
dengan masalah-masalah ini kita hanya bisa melotot termenung untuk meratapi
nasib bangsa ini? Adakah kesadaran dalam diri kita untuk mengubah sikap dan
kepedulian kita, untuk Indonesia yang lebih maju? Akankah pemuda Indonesia
sadar bahwa tawurannya itu adalah hal yang amat merugikan bahkan menghancurkan
generasi yang akan datang?
Presiden
Soekarnoe dalam pidatonya mengeluarkan kalimat yang amat bijak "Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut
semeru dari akarnya, berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan
dunia".
Sadarlah, bahwa bangsa kita ini
sedang menghadapi kejamnya politik media. Mereka membolak-balikkan fakta dan
menghancurkan akal sehat kita. Hingga kita tak tersadar bahwa kita sedang
diracun oleh mereka yang tak bertanggung jawab.
Begitu hebatnya pengaruh serta peran pemuda
terhadap dunia. Sebagai pemuda, patut bagi kita untuk mewarnai negeri ini
dengan kecerahan dan jangan terkecoh akan budaya hitam. Pemudalah yang
bertanggung jawab untuk hari esok. Merubah Indonesia dengan penuh warna.
Tak semudah membalikkan telapak
tangan untuk mengubahnya. Apa yang harus kita lakukan? Banyak cara yang harus
diperjuangkan untuk mendapatkan hasil, diantaranya :
1. Tanamkan Iman dan Pengetahuan didalam
diri, karena Iman dan Pengetahuan lah yang merupakan komponen terpenting. Penyebab
utama dari semua permasalahan dikarenakan lunturnya dua komponen tersebut.
2. Ajaklah bekerja sama diantara
masyarakat.
3. Bentuk atau ciptakanlah apa yang
bermanfaat bagi masyarakat.
4. Dukungan pemerintah.
Iringi doa disetiap langkah dan usaha
yang kita buat
Ayo! kita adalah tonggak kebangkitan!
Indonesia is our destiny.
0 Response to "Pemuda sebagai tonggak kebangkitan negara Pidato Pembangkit Semangat Terlengkap"
Post a Comment